Manado.- Peningkatan kebersihan terus diupayakan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) di Kota Manado.
Wujud konkrit, untuk mengalahkan kebersihan, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tresje Mokalu diapit Kepala Bidang kabid Tata Lingkungan Stany Lonteng, Kasie Hely Rita Bujung memantau sarana prasarana kebersihan yang ada di Dinas Lingkungan Hidup.
Pemantauan itu bertujuan untuk melihat dari dekat sarana prasarana yang dimiliki oleh DLH.
” Ini salah satu bentuk kepedulian Dinas Lingkungan Hidup , untuk mengecek keberadaan sarana dan prasarana milik DLH,” pungkas mantan Camat Sario ini.