Provinsi Sulawesi Utara dibawah pimpinan Dr. Sinyo Harry Sarundajang, Dr. Djouhari Kansil terus mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk dari pemerintah pusat. Sehari setelah Hari Ulang Tahun Emas, Pemprov Sulut kembali meraih penghargaan dari pemerintah pusat karena dianggap berhasil dalam membangun tata kelola pemerintahan yang baik.
Dan untuk kali ini, Provinsi Sulawesi Utara dianugerahi penghargaan dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi dalam hal Birokrasi Akuntabilitas Kinerja Pemerintah (AKIP). Penghargaan yang diterima Wakil Gubernur Dr. Djouhari Kansil diserahkan langsung oleh Wakil Presiden Republik Indoesia, Boediono yang juga turut di dampingi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar di istana Wakil Presiden, Rabu 24 September 2014.
Dalam sambutannya, Wapres menekankan bahwa penghargaan ini diberikan bagi daerah yang memberikan pelayanan baik di daerah. Upaya pemerintah saat ini dalam memberikan pelayanan yang baik sudah cukup banyak, kunci dari pembangunan salah satu dari sektor publik, ketika sektor publik di bangun dengan baik maka roda pemerintahan akan berjalan dengan baik juga. Harus ada keseimbangan antara penghargaan dan kinerja. Pemerintah pusat akan memberikan penghargaan bagi para pegawai yang ada di lapangan yang bekerja dengan baik sehingga pelayanan publik bisa terus berjalan dengan baik. Adapun aspek penilaian yang diberikan kali ini lebih memperdalam sasaran penilaian dengan mengukur tingkat pencapaian hasil yang akan menciptakan dampak pada kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat. Tak lupa Boediono mengingatkan kepada daerah atau lembaga yang belum mendapat penghargaan untuk lebih meningkatkan kinerjanya.
Wakil Gubernur Dr. Djouhari Kansil sesaat setelah menerima penghargaan menyatakan rasa terima kasih kepada jajaran pemerintah Provinsi Sulawesi Utara yang telah bekerja dan memberikan pelayanan yang terbaik sehingga bisa mendapat apresiasi dari pemerintah pusat. Kedepan Wagub mengharapkan sistem akuntabilitas yang ada di Pemprov Sulut akan terus ditingkatkan terlebih mengenai perencanaan dan penerapan E Goverment yang akan terus dikembangkan. Mantan Kadis Diknas Prov Sulut ini mengatakan bahwa Penghargaan ini merupakan kado istimewa bagi Sulawesi Utara yang baru saja merayakan Hari Ulang Tahun Emas, mengingat Provinsi Sulawesi Utara meraih predikat baik dari seluruh provinsi yang ada di pulau Sulawesi dan di Indonesia kawasan timur (Humas Prov Sulut)