SULUT – PDI Perjuangan menggelar deklarasi untuk pasangan ODSK guna bertarung dalam pilkada 9 desember 2020 mendatang.
Kader dan pengurus partai PDI-P sepakat untuk mendukung pasangan ODSK guna melanjutkan kepemimpinan di tanah nyiur melambai.
Mengenai hal itu, Pricilya Rondo kader sekaligus salah satu pengurus PDIP Sulut mengatakan, sosok pasangan ODSK masih merupakan pasangan terbaik untuk memimpin Sulut lima tahun kedepan.
“Sebagai kader PDIP bagi putri Alm Pdt. Kelly Rondo MTh mantan Ketua Sinode GMIM ini wajib hukumnya untuk berjuang dan memenangkan pertarungan dalam pesta demokrasi Sulut Desember mendatang,” ucap Rondo saat ditemui wartawan usai deklarasi pasangan Cagub ODSK di Hotel Peninsula Manado Selasa(2/9/20)
Lanjut Rondo, sebagai kader tentunya wajib hukumnya kalau bisa seribu persen kami mendukung dan berjuang untuk kemenangan pasangan ODSK di Pilkada 2020.
“ Seperti yang sudah kita dengarkan tadi dari pak Olly sendiri bahwa waktu lima tahun tidaklah cukup untuk membangun apa yang sudah dibuat selama pemerintahannya, dan perlu waktu untuk melanjutkan. Dan kita tidak ada kata lain harus memenangkan pasangan ODSK untuk melanjutkan pembangunan Sulawesi Utara lima tahun kedepan, “ tandas istri tercinta Mindo Sianipar anggota komisi IV DPR RI ini.
(Ardybilly)