MANADO- Mengambil tema “Christmas Brings Hope”, ibadah menyambut Natal Yesus Kristus dirayakan, rabu malam 21 Desember 2022 di gedung gereja GMIM Sobat Kristus.
Sebagai khadim adalah Pdt. Deesje Pelealu Wowiling, STh, yang adalah juga ketua BPMJ GMIM Sobat Kristus wilayah Manado Barat Daya.
Pendeta berharap Natal bagi remaja bisa membawa pengharapan pasti meraih masa depan dan cita-cita, mengutip Amsal 23 ayat 18.
Diaken Audy Thuda dalam sambutan mewakili BPMJ berharap remaja terus berprestasi dan memotivasi untuk ikut lomba koor tahun depan, agar talenta bisa disalurkan.
Ketua Lingkungan 6 Kelurahan Malalayang 1 Timur, Hendra Rorimpandey berharap remaja lewat pantauan pembina dan orangtua bisa menjauhkan diri dari dosa, contohnya penyalahgunaan lem ehabon dan obat komix.
Selesai ibadah dibagikan diakonia kasih dan door prize bagi yang hadir.
Pnt Heard Runtuwene didampingi rekan-rekan komisi remaja, Novita Tinangon, Pitra Masani dan Tendry Tiwa bersyukur atas terlaksananya ibadah ini.