
Manado – Bertempat di Student Center GMKI Manado diadakan Ibadah Pelantikan dan Peneguhan Panitia Global Christian Youth Conference 2017, dengan Tema: Thirst For Peace, pada Minggu (10/03/2017).
Dalam pembacaan Alkitab Markus 3:13-19 dengan Judul Yesus Memangil ke-12 Rasul, Khadim Gembala Tedius Batasina STh ingin mengajak umat Tuhan bagaimana menjadi seorang yang dipanggil.
“Dipanggil dan diutus, keterpanggilan bukan inisiatif manusia, melainkan sebuah otoritas dari Tuhan. Sehingga kegiatan ini bisa menjadi media untuk memberikan injil bukan kepentingan lain atau ada motivasi lain,” kata Tedius Batasina.
Ketua Panitia Global Christian Youth Conference 2017, Jackson Kumaat yang juga adalah ketua KNPI Sulut, mengatakan, pertemuan ini akan membawa berkat dimana umatNya dipertemukan dengan suatu kegiatan besar untuk pelayanan. Kepanitiaan ini merupakan rangkaian Paskah Nasional.
“Manado menjadi pelopor Paskah Nasional dengan memberitakan kabar baik kepada seluruh dunia bagi semua orang,” kata Jackson Kumaat.
Lanjutnya, kepanitiaan ini dicari adalah substansinya dan jangan melihat nama – nama kepanitiaan, terus bekerja bersama-sama sehingga mempunyai semangat pelayanan
“Kita ingin kembali menyukseskan dan menunjukan melalui kegiatan Paskah menjadi garam dan terang dunia dengan pemberitaan baik bahwa Tuhan Yesus Kristus adalah Juruselamat,” jelas Jackson Kumaat.
Ketua Umum GMKI, Sahat Siburat dalam sambutannya mengungkapkan bahwa dengan kegiatan ini ingin ditunjukkan bahwa Indonesia adalah negara yang cinta damai.