Manado – Ternyata potensi wisata Manado begitu banyak. Menghadapi serbuan jutaan wisatawan mancanegara dan lokal ke Kota Manado pada tahun 2017 mendatang, Walikota Manado DR Ir G.S Vicky Lumentut SH MSi DEA tidak pernah berhenti melakukan penataan obyek-obyek wisata di daerah ini.
Secara intens, pemimpin pilihan rakyat Manado itu meninjau lokasi destinasi wisata di Kota Manado, salah satunya kawasan wisata Bukit Doa Gunung Tumpa di Kecamatan Bunaken.
“Kita memiliki kawasan Bukit Doa Gunung Tumpa sebagai salah satu destinasi wisata yang sangat indah di Kota Manado. Pemandangan disini sangat mengagumkan dengan latar belakang Pulau Bunaken, Manado Tua, Siladen, Mentehage, dan lainnya,” kata Walikota GSVL.
Untuk menciptakan lokasi wisata yang memadai dari ketinggian Kota Manado, Walikota GSVL memerintahkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Roy Mamahit untuk melaksanakan penataan agar kawssan tersebut layak dikunjungi wisatawan.
“Silahkan Kadis PU lakukan penataan di lokasi ini, karena Gunung Tumpa ini adalah tempat yang sangat baik dan indah dikelilingi hutan alami dan udara yang sejuk,”tukas orang nomor satu di Manado itu.
Seperti diketahui, pada tahun 2017 mendatang sekira satu juta wisatawan asal Tiongkok, Korea, Jepang, Filipiina dan sekitarnya akan mendatangi Kota Manado dan Sulawesi Utara. Hal ini tidak terlepas dari terobosan yang dilakukan Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Drs Steven O Kandouw serta didukung Rusdy Kirana owner Lion Group.
Sehingga, untuk mewujudkan program tersebut, Walikota GSVL mengambil langkah cepat melakukan persiapan sarana pendukung termasuk obyek-obyek wisata.
Selain Kadis PU, tampak pula Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lenda Pelealu, Kepala Dinas Pendidikan Corry Tendean, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Musa Hans Tinangon, Kepala Dinas Pertanian Philips Sondakh.