MANADO – Untuk memperingati Hari Natal tahun 2016, Walikota DR Ir G.S Vicky Lumentut SH MSi DEA mengajak keluarga besarnya beribadah di gereja GMIM Sion Perak Sorong Pakowa, Kecamatan Wanea, Minggu (25/12) pagi tadi.Ibadah dipimpin Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) GMIM Sion Perak Sorong Pakowa, Pdt Masye Lapian Sumual STh, diiikuti ratusan anggota jemaat.
Dalam sambutannya, Walikota GSVL mengatakan karena kasih Tuhan yang sangat besar dalam kehidupan manusia maka seluruh umat Kristen di dunia merayakan Hari Natal. Selain sebagai bentuk perwujudan iman Kristiani yang mengaku percaya kepada Yesus Kristus, juga yang terpenting bagaimana kita umat kepercayaan-Nya bisa menjadi saluran berkat bagi orang lain.
“Substansi perayaan Natal tahun 2016 ini, karena kasih Tuhan maka kita bisa merayakan Natal yang penuh sukacita ini. Mari kita wujudkan tanda keimanan kita sebagai umat Nasrani, dimana kita harus percaya bahwa Tuhan Yesus yang lahir untuk kita dan memberkati kehidupan kita,” ujar Walikota GSVL.
Dilain sisi, Walikota mengajak jemaat GMIM Sion Perak Sorong sebagai bagian dari warga Kota Manado agar ikut dalam upaya menjadikan Manado aman, bersih dan rukun. “Mari torang beking yang terbaik bagi Kota Manado kedepannya. Hadirkan diri kita dalam upaya menjadikan Kota Manado sebaga kota yang aman, bersih dengan lingkungan, dan rukun dengan sesama. Dan yakinlah kita, berkat Tuhan akan terus mengalir di kehidupan kita dan keluarga masing-masing,” tandas Walikota GSVL, seraya menyatakan kebahagiaan itu bukan dari harta, tapi dari hati. “Jadi mari rayakan Natal dengan penuh kesederhanaan,” jelas GSVL.
Disamping itu, tambah suami tercinta Rektor Universitas Negeri Manado (UNIMA) Prof DR Ny Julyeta PA Lumentut Runtuwene MS DEA itu, Natal tidak sekedar pernak-pernik yang menghiasi rumah dan sekitar, tetapi lebih dari itu umat Kristen harus jadi terang yang menerangi sesama.”Bukan hanya pernak-pernik Natal yang utama, tapi bagaimana kita bisa menjadi terang bagi sesama dan umat lainnya. Tuhan Yesus telah lahir, dan kita harus masuk didalam-Nya tanpa harus berpesta pora,” tukas Walikota GSVL.