Sosok Hendrik Manossoh ‘OpoJo’ Mulai Ramai Di Media Sosial, Ada Apa ?
Seputarsulut.com, Sulut – perhelatan Pilkada serentak masih jauh, bahkan tahapan pilkada pun belum dimulai, namun ada apa dengan Hestag ‘OpoJo’ sering bermunculan di media sosial. Terutama di grup-grup dan halaman Facebook dari daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Yang dimaksud dalam Hestag ‘OpoJo’ ini tertuju pada sosok salah satu putra terbaik asal Kabupaten Kepulauan Sangihe yaitu Hendrik Manossoh (Opo Hendrik Manossoh).
Hestag ‘OpoJo’ mulai bermunculan di media sosial semenjak momentum kepergian Wabup Sangihe Helmud Hontong, setelah kepergian Wabup Helmud ada banyak masyarakat beranggapan bahwa selain sosok Helmud, ada sosok Opo Hendrik Manossoh yang mereka nilai sangat berpotensi dan kompeten untuk meneruskan aspirasi masyarakat Sangihe, Serta mampu berjuang untuk rakyat Sangihe.
Tapi tak mau berasumsi sendiri, maka pihak media berinisiatif menghubungi dan ingin memintai penjelasan terkait hal tersebut kepada yang bersangkutan dalam hal ini Opo Hendrik Manossoh.
Saat menghubungi beliau ia pun menyetujui permintaan dari awak media untuk melakukan pertemuan dan wawancara singkat, dan itu pun berlangsung di salah satu rumah Kopi di bagian jalan Samrat Kota Manado, Jumat (20/8) pada pukul 5:30 sore hari.
Adapun dalam pertemuan Opo Hendrik Manossoh Sempat kaget saat diberikan pertanyaan mengenai mengapa Hestag tentang dirinya sudah bermunculan dimedia sosial dan terkait akun-akun media sosial yang mengatasnamakan dirinya.
“Oh iya ? Saya tidak tahu kalau hestag ‘OpoJo’ sudah mulai bermunculan di media sosial.” Tanya Opo sapaan akrabnya.
Bahkan untuk gerakan-gerakan yang masyarakat lakukan tanpa sepengatahuannya, dalam artian masyarakat yang meminta sosok Pemimpin seperti Opo Hendrik Manossoh untuk daerah Kabupaten Sangihe dan membawah daerah ke arah yang lebih baik.
“Memang sebelumnya sudah ada banyak Warga yang meminta saya untuk mencalonkan diri disana (Sangihe), dan bahkan mereka menyatakan akan memilih saya dan akan berjuang bersama Opo Hendrik,” tutur Staff Khusus bidang Ekonomi Pemprov Sulut itu.
Opo Hendrik Manossoh sekarang ini menjadi seorang Dosen di Unsrat sekaligus Staff Khusus di bidang Ekonomi di Pemprov Sulut.
Saat ditanyai soal kesiapan dirinya, Opo Hendrik mengatakan semua tergantung masyarakat.
“Kalau memang Masyarakat betul-betul menginginkan saya untuk Daerah tercinta, maka saya minta kepada Masyarakat untuk terus Konsisten berjuang bersama-sama agar Elektabilitas di Lembaga Survei maupun Survei di Internal Partai bisa membuat Gubernur Sulut Bapak Olly Dondokambey mengakomodir saya untuk mewujudkan harapan Masyarakat, setelah saya mendapat akomodir maka saya akan ada untuk Masyarakat dan akan berjuang bersama Masyarakat Sangihe, sekalipun konsikuensi yang akan saya ambil sangat besar,” tegas Opo Hendrik.
Selain dukungan dari masyarakat Opo Hendrik juga berharap agar mendapat kepercayaan dari Partai Melalui Gubernur Sulut Olly Dondokambey.
Karena menurut Opo Gubernur Olly Dondokambey sangat pro rakyat, sehingga untuk mendapat akomodir dari harus benar-benar pilihan rakyat. Kemudian dia juga merupakan kader dari Partai PDI Perjuangan. Dan dia yakin lewat PDIP peluang menang sangat besar.