
Jakarta – Tahun depan 2017 GMIM melalui Komisi Remaja Sinode akan menjadi tuan rumah Perkemahan Kreatif Remaja Nasional (PKRN) Persekutuan Gereja-gereja Indonesia (PGI).
Hal ini tercetus dalam rapat bersama sekretaris departemen Pemuda Remaja (SekDepera) Abdiel Fortunatas Tanias dengan ketua KPRS GMIM Pnt. Ir. Dwight Mooddy Rondonuwu MT yang berlangsung rabu 6 April 2016 di kantor Pusat PGI Jalan Salemba Raya Jakarta.
Pertemuan kedua pimpinan remaja ini berlangsung akrab sekitar 1,5 jam didampingi staf dan relawan Depera PGI. Kami telah sepakat untuk tahun 2017 GMIM melalui Komisi Remaja Sinode akan menjadi tuan rumah PKRN PGI.
Menurut Abdiel, GMIM dengan berbagai pengalamannya dalam melaksanakan event-event gerejawi baik secara lokal, Nasional maupun Internasional maka remaja GMIM sangat tepat menjadi tuan rumah PKRN PGI yang untuk pertama kali digelar di luar pulau jawa. Apalagi Kehadiran lansung kak Moody di kantor PGI atas undangan kami semakin meyakinkan bahwa GMIM sangat siap untuk menjadi tuan rumah nanti.
Menurut Pnt Moody, GMIM Patut bersyukur dan berbangga di dalam Tuhan karena mendapat kepercayaan PGI melaksanakan event Nasional. “Karena itu segera kita akan bahas dalam rapat KPRS dan BPMS untuk memasukan dalam program GMIM thn 2017 dan segera memprsiapkan diri melalui sosialisasi ke jemaat dan wilayah agar mulai didoakan dan mempersiapkan diri sejak sekarang”, ungkap Pnt. Moody yang pernah dipercayakan sebagai ketua komisi pemuda dan mahasiswa SAG Sulutenggo dua periode.
Usai pertemuan dengan sek.depera, Pnt Moody berkesempatan bertemu dengan Pdt. Krise Gosal membahas peran remaja dalam gerakan oikumene di Indonesia termasuk akan mngundang remaja-remaja GMIM untuk berkiprah dalam bebagai event-event tingkat Nasional.
