
Pelaksanaan Hari Pendidikan Nasional (02/05) tahun 2015 ditandai dengan Upacara Bendera yang diselenggarakan oleh seluruh komponen pendidikan di Indonesia. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anis Baswedan dalam sambutannya seperti dikutip dari situs Kemdikbud mempertanyakan apakah sekolah di Indonesia saat ini merupakan tempat belajar yang menyenangkan.
Menurut Baswedan bahwa Ki Hajar Dewantara menyebut sekolah dengan istilah “taman” dimana Taman merupakan tempat belajar yang menyenangkan.” Anak datang ke taman dengan senang hati, berada di taman juga dengan senang hati, dan pada saat harus meninggalkan taman anak-anak akan merasa berat hati. Pertanyaannya, sudahkah sekolah kita menjadi seperti taman?” Tanya Baswedan dalam sambutan memperingati Hardiknas.
Baswedan menuturkan, Sekolah menyenangkan memiliki berbagai karakater diantaranya adalah sekolah yang melibatkan semua komponennya baik guru, orang tua, siswa dalam proses belajarnya; sekolah yang pembelajarannya memiliki ragam pilihan dan tantangan, dimana individu diberikan pilihan dan tantangan sesuai dengan tingkatannya; sekolah yang pembelajarannya memberikan makna jangka panjang bagi peserta didiknya. Pendidikan yang menumbuhkembangkan potensi peserta didik agar menjadi insan berkarakter Pancasila.
Berita Lainnya
“Ikhtiar besar kita untuk pendidikan ini hanya akan bisa terwujud apabila kita semua terus bekerja keras dan semakin membuka lebar-lebar partisipasi masyarakat untuk terlibat aktif dalam pendidikan. Mulai hari ini, kita harus mengubah perspektif bahwa pendidikan bukan hanya urusan kedinasan di pemerintahan, melainkan juga urusan kita dan ikhtiar memajukan pendidikan adalah tanggung jawab kita semua,” tutup Baswedan..