Minsel, seputarsulut. com-Hari pertama paslon Franky Donny Wongkar (FDW) – Petra Yani Rembang (PYR) mendaftar ke KPU Kabupaten Minahasa Selatan sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati, Jumat (4/8/2020).
Paslon ini maju di Pilkada Minsel 2020, diusung dari Partai PDI-Perjuangan dan Perindo. menunjukan 45 menit sebelum pendaftaran ditutup yakni pukul 16.00 wita, keduanya kawal langsung oleh kader dan simpatisan partai.
Ketua KPU Minahasa Selatan mengatakan, sampai saat ini baru satu paslon yang secara resmi sudah mendaftarkan diri ke KPU. “Saat ini di hari pertama pembukaan pendaftaran calon bupati dan calon wakil bupati, satu pasangan calon sudah resmi mendaftar dan melengkapi persyaratan yang ada. Kami akan tetap konsisten dengan waktu pelaksanaan pendaftaran hingga hari terakhir nanti,”ujar Ketua KPU Minsel Rommy Sambuaga kepada wartawan.
Proses pendaftaran tadi, kata Sambuaga dilakukan dengan penerapan protokol kesehatan. Pasangan calon pun harus mempunyai surat keterangan bebas COVID-19.
Sementara itu, bakal calon bupati Frangky Wongkar mengatakan, pihaknya yang di dampingi oleh PYR secara resmi mendaftarkan Bapaslon ke KPU. “Semua persyaratan telah terpenuhi dan semuanya sesuai dengan ketentuan yang ada. Dan Saya mengajak semua warga untuk memilih kami agar Minsel ada perubahan,”ujar FDW saat konferensi pers.
Proses tahapan pendaftaran calon bupati dan wakil bupati di Minahasa Selatan dikawal ketat pihak TNI/Polri serta ikut pihak pengawas pemilu atau Bawaslu Minsel hingga tahapan verivikasi tuntas. (Herman).