
MITRA, SeputarSulut.com – Tim Patola Polres Minsel, Senin (03/04/2017) berhasil meringkus pelaku penikaman yang terjadi di Desa Basaan Satu.
Pelaku dengan inisial GN alias Glen (26), diringkus di Kota Tomohon dengan kerjasama personil Buser Polres Tomohon.
Glen diamankan karena melakukan penikaman terhadap Ike Nelwan.
“Pelaku berhasil diamankan tim Patola di Kota Tomohon, bekerjasama dengan Buser Polres Tomohon,” ujar Kapolres Minsel melalui Kasat Reskrim, Iptu M. Nandar saat diwawancarai via telepon genggam.
Ia mengatakan, pelaku menikam dengan sebilah pisau dibagian perut korban, sehingga korban mebgalami luka berat dan dirawat di rumah sakit.
“Dari hasil interogasi, pelaku merasa sakit hati karena korban sering melakukan pengrusakan rumah milik pelaku dengan cara melempar kaca rumah dengan batu.
Jadi motifnya karena sakit hati,” jelas Nandar.
Berita Lainnya
Karena sakit hati telah memuncak, lanjut Nandar, pelaku menikam korban saat berada di rumah duka pada keluarga Saroinsong di Desa Basaan Satu, Minggu (02/04/2017), sekitar pukul 22.00 Wita.
“Saat ini pelaku sudah berada di Polres Minsel untuk dilakukan pemeriksaan. Dan korban masih menjalankan perawatan di RS Malalayang. Untuk perkembangan selanjutnya, akan disampaikan,” tandasnya.
(Chinot)