Tondano – Acara puncak perayaan Hari Jadi Minahasa ke-588 akan dilaksanakan dalam bentuk Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Minahasa pada Sabtu, 5 November 2016 jam 09.00 Wita di Gedung Wale Ne Tou Sasaran Tondano, yang dirangkaikan dengan seremonial acara berupa pemasangan lilin dan pemotongan kue HUT serta peragaan berbagai atraksi seni dan budaya Minahasa dan atraksi lainnya.
Kepala Bagian Humas dan Protokol Setdakab Minahasa Agustivo Tumundo SE MSi menyampaikan hal tersebut di sela-sela Rapat Panitia Natal Nasional di Restoran Moy Tondano siang tadi.
Dikatakan Tumundo bahwa mendahului Rapat Paripurna Istimewa DPRD Minahasa ini akan digelar Upacara Bendera dengan Inspektur Upacara Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi pada pukul 07.30 Wita bertempat di Halaman Kantor Bupati Minahasa, Tondano. Sedangkan dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD Minahasa yang akan dipimpin oleh Ketua DPRD James Stemmy Rawung SH ini, akan dihadiri pula oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw pada pukul 09.00 Wita.
Ditambahkan Tumundo, dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD dalam rangka Hari Jadi Minahasa ke-588 tahun 2016 ini akan digelar dalam bentuk lain daripada biasanya, karena Bupati Minahasa, Wakil Bupati Minahasa, Pimpinan dan Anggota DPRD Minahasa serta para jajaran pejabat Pemkab Minahasa dan Camat akan mengenakan Baju Adat Minahasa, sedangkan para ibu Ketua TP PKK Dr Olga Sajow-Singkoh MHum dan ibu Wakil Ketua TP PKK Jashinta Sarundajang-Paat dan ibu-ibu lainnya akan mengenakan pakaian Kebaya Minahasa.
Sementara para pejabat TNI/POLRI mengenakan PDU-IV, para Lurah dan Hukum Tua mengenakan PDUB, kemudian para Undangan umum dan Pejabat Eselon III serta Eselon IV mengenakan PSL atau Jas.
Diharapkan Tumundo agar para pejabat dan seluruh ASN serta undangan umum lainnya kiranya dapat hadir dalam kegiatan tersebut dengan tepat waktu.