
Bupati Minahasa Selatan Christiany Eugenia Paruntu, SE untuk menata dan memperbaiki keuangan daerah menjadi prioritas utama dalam kepemimpinannya. Buktinya, Jumat 20 Juni di Manado, Bupati perempuan pertama di Kabupaten Minahasa Selatan ini, mengelar rapat mendadak dengan para kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Dalam rapat tersebut, Tetty sapaan akrab Bupati Minsel ini, menguliti keuangan setiap SKPD satu per satu. Begitu juga dengan Satuan Kerja Pengelola Keuangan Daerah (SKPKD). “Saya ingin lihat dan ingin dengar seputar keuangan di setiap SKPD,” kata peraih Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI tahun 2014 ini.
Dalam arahannya, anak tertua mantan Rektor Unsrat Manado Alm. Prof. DR. Ir Jopy Paruntu, MS ini mengatakan, bahwa rapat konsiliasi ini bertujuan untuk memulihkan dan menyelesaikan setiap perbedaan. Termasuk didalamnya penetapan pos-pos anggaran apakah cocok sesuai peruntukan. “Kita harus bergerak cepat kalau boleh jemput bola dan mengambil inisiatif dalam menyelesaikan laporan keuangan,” kata Paruntu.
Bahkan, Istri tercinta Caleg Partai Golkar Deprov Sulut terpilih Kristovorus Deky Palinggi, SE mengatakan laporan keuangan Minsel harus ada perbaikan opini BPK. Oleh karena itu, kedepan SKPD harus bertanggungjawan dalam pelaporan keuangan. “Saya mau perbaikan laporan keuangan ini akan merubah opini yang lebih baik dari hari tahun kemarin,” tegasnya.
Berita Lainnya
Dalam pertemuan tersebut, dirangkaikan juga dengan penandatanganan berita acara rekonsiliasi laporan keuangan setiap SKPD dan laporan keuangan SKPKD. Hadir dalam kegiatan tersebut, Para Asisten Setdakab Minsel dan seluruh Kepala SKPD dan para Kabag yang ada di Setdakab. (Humas Minsel)