Manado- Kementerian Lingkungan Hidup telah memberikan bantuan berupa Air Quality Monitoring Sistem (AQMS) untuk kota Manado. AQMS atau yang juga dikenal dengan alat pemantau kualitas udara saat ini sudah mulai dibangun di kawasan kantor camat Wanea.
“AQMS sekarang on progress. Sudah mulai dilakukan pengerjaan di halaman kantor camat Wanea,” ungkap Kepala Dinas Lingkungan Hidup kota Manado, Yohannis Waworuntu.
Dia mengatakan alat ini diharapkan sudah bisa beroperasi sekitar bulan Juni atau bulan Juli mendatang. Bila AQMS ini sudah beroperasi maka kualitas udara di kota Manado dapat langsung bisa dipantau dan dilihat oleh masyarakat kota Manado.
“Nanti juga akan dipasang LCD (layar monitor) kita masih cari lokasinya agar masyarakat bisa langsung melihat seperti apa kondisi udara yang ada di kota Manado saat ini dan masyarakat bisa lebih sadar untuk mengurangi polusi atau pencemaran udara,” ucapnya.
Lebih lanjut Waworuntu menuturkan bantuan dari Kementerian Lingkungan Hidup tak hanya sebatas AQMS namun masih ada bantuan lain ke depan sebagai bentuk apresiasi terhadap pemerintah kota Manado yang punya komitmen untuk pelestarian lingkungan hidup.